Jumat, 29 Juni 2012

-Tumis Jamur Campur Sederhana-

Akhirnya..hari ini masak lagi.
Hari pertama buat sambal terong, hari kedua kemarin buat mie sayur kecap, dan hari ini......
Tumis Jamur Campur-campur ala Chef Naftalina...
Hmm.....enak juga ternyata...
Ini nich jadinya..
Resep baru,karena bumbunya gak sesuai seperti yang dimau awalnya...
Niich resepnya
-jamur
-tahu
-kol
-wortel
-daun seledri (gak ada daun bawang)

bumbu
-cabe merah
-cabe rawit
-bawang merah
-bawang putih
-rampai hijau
-garam
-gula
-tepung beras (harusnya maizena)
maunya ada saus tiram dan bawang bombay, tapi tak ada...

Caranya..
-Iris jamur hingga tipis agar matang seluruhnya
-Iris dadu tahu
-Potong Wortel dan kol serta daun seledri (jangan halus dan lembut)
-Iris bawang merah, cabai, dan rampai
-bawang putih digeprek dan diiris halus
-larutkan 2 sendok tepung beras dengan sedikit air

Siapkan penggorengan
panaskan minyak, goreng tahu setengah matang, angkat dan tiriskan.
kemudian masukkan bawang merah dan bawang putih. Setelah harum, masukkan cabe, selang beberapa detik, masukkan irisan rampai, gula, dan garam secukupnya. Tumis hingga matang. Masukkan jamur, dan beberapa saat kemudian sayuran pelengkap. Tutup hingga matang. Tambahkan larutan tepung beras, aduk-aduk. Kemudian masukkan tahu goreng. Aduk lagi...
Matang deh...

Coba-coba di home sweet home
Created by NaftaLina....
In My Luvely Kitchen
Jum'at, 29 Juni 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar