Kamis, 14 Februari 2013

24 Tahun


24 tahun............yaa robanna
Hamba di dunia......yaa robanna
Hamba banyak dosa...yaa robanna
Hamba mohon ampun

Melupakan satu kewajiban kita
Didunia yang telah tertulisakan
Dalam agama dalam keluarga
Banyak tergiur oleh fantasy dunia

Rajin mencapai cita
Ada yang jadi artis yang jadi pejabat
Tapi kenapa kita suka lupa
Terhadap kewajiban kita semua
Yang jadi artis banyak
Yang tidak hafal hadist
Yang jadi pejabat banyak
Yang ninggalain sholat

Ga jadi malu tetap begitu
Padahal itu semua hanyalah
Tipu muslihat biar kita dilaknat
Banyak ninggalin sholat, puasa
Apalagi dzikir cuma sekelebat

Allah subahanahuwataa'la
Memerintahkan kepada kita
Semua makhluknya didunia
Berusaha mencukupi kebutuhan
Manafkahi keluarga dari zaman
Nabi adam mencari siti hawa
Dan rasulullah bergerak
Dibidang niaga namun sebenarnya
Kita jangan lupa terhadap
Kewajiban kita semua

Jangan lupa sholat
Jangan lupa zakat
Jangan lupa dzikir

Sekarang mari kita evaluasi diri
Apa kekurangan kita didunia
Kita perbaiki ya....... buat bekal
Nanti dialam kekal
by : Ebit Beat A

"24", Momentum Perubahan


Hari ini hari Kamis, heheee

Kenapa tertawa???? Ini hari istimewa bagiku, benarkah? Engak juga sich….^^^
Hm…jadi ingin mengingat 24 tahun yang lalu ketika aku lahir ke dunia menatap dunia dengan tangisan. Huuuh…mungkin dunia ini tempat yang terlaknat ya seperti yang pernah Allah sampaikan.
Aku sudah 24 tahun, alhamdulillah…. Ini pertanda bahwa usaiku semakin matang. Bagaimana dengan imanku? Semoga lebih baik ya Robb….

24 Tahun, sisa umurku aku yakin tak lama lagi. Sebentar lagi pasti aku akan menghadapNya, bertemu Allah ‘azza wajalla. Setiap detik waktu berputar, setiap detik itu pula pertemuanku dengan Allah semakin dekat. Lalu, sudah siapkah diirku? Kalau ditanya pasti aku kaan bmenjawab, “belum”. Namun aku sedang berusaha untuk menjadi yang terbaik di hadapanNya. Bebrapa waktu terakhir ini aku juga tiba-tiba rindu sekali kepada Allah, entahlah..rasanya ingin segera bertemu. ketika imanmu naik, apa yang ingin kau lakukan??? Aku ingin bertemu Robbku, cukup itu.

Ya Robbiii….aku sudah menginjak kepala 24. Usai yang seharusnya menjadikanku semakin bertaqwa kepadaMu. Usia yang seharusnya mampu semakin menyejaherakan lingkunganku. Usia yang pantang sia-sia dan seharusnya bermanfaat bagi sesama. Ya Robb…semoga aku selalu bersama-sama orang terbaik di jalan dakwahMu. Mengarungi kehidupan hanya berlandaskan AlQur’an dan Sunnah RosulMu dan bertujuan hidup karenaMu.

Ya Robbi..jadikan usia 24 tahun sebagai sebuah momentum perubahan yang berarti. Momentum harus dicari bukan? Dan semoga ini momentum yang tepat. Ya Robb..terimakasih telah menemukanku dengan orang-orang terbaik di dunia ini.

24 Tahun….
Momentum perubahan…^^
14 FEBRUARI 2013

biarlah...


Sebenarnya aku menunggu
Hari ini
Namun,
Biarlah….
Biarkan semuanya sendiri

Happy Milad Nafta…^^