Senin, 24 September 2018

Fitrah seksualitas kelompok 3







DISKUSI

✏Pertanyaan 1 

Mbak Rosa 
Mbak2 cantik,mau dijelaskan detail ttg peran ibu sebagai pembasuh luka dan ayah sebagai org yang tega. Kalau terbalik bagaimana?

📒Jawab:

Karena seorang ibu adalah fitrahnya penuh kasih sayang dan yg mengayomi, yg selama sembilan bulan mengandung buah hatinya dg penuh cinta, jadi seorang ibu selalu ingin membela, melindungi, mengobati buah hati tercintanya. 

Merujuk ke point sebelumnya yaitu pemilik nurani dan juga person of love n sincerity, merupakan fitrah dan karunia Allah yg dimiliki setiap wanita. Untuk itu peran pembasuh luka hadir untuknya.

Seorang laki2 harus tega dan tegas untuk menegakkan prinsip dan adab dalam keluarga... Sedangkan ayah dg sikap kelelakian yg tegas, kelihatan seperti tega terhadap anaknya...😊😊


Dibalik ketegasan itu tentu kadang ada sedikit luka pada anak yg masih dlam tahap pembelajaran. Disitulah ibu hadir untuk memberi pengertian dibalik ketegasan ayah dgn bahasa ibu... 😊😊😊

Pertanyaan 2

Mbak Tina
Melanjutkan pertanyaan bunda Rosa Adelina Kalau kebalikan gimana?  Apa efeknya

📒Jawab:

Menurut kami, Jika fitrah tersebut terbalik tentu hasilnya tidak sesempurna jika sesuai fitrah. Ayah membasuh luka dengan caranya yg penuh logika dan to the point, sedangkan ibu menuangkan ketegasan tetap dengan hati yg terselip dibaliknya.

Seorang anak yg tumbuh besar hanya dengan seorang ayah, akan tumbuh menjadi pribadi yg lebih banyak mengadopsi fitrah lelaki, dan begitu sebaliknya. 

Pertanyaan 3

Mbak Vivi
Saya dengan 2 anak perempuan yang melankolis dan sedikit penuh drama😅, terkadang agak berat ketika menyandingkan dg si papa yang koleris. Akhirnya kami sepakat untuk mencari cara agar si papa dekat dg anak melalui "kencan berdua" dg si anak. Tp anak kami yg pertama br berusia 3 tahun, dan kencan dg si papa ini sudah sejak anak berusia 18 bulan. Apakah pendekatan dg si ayah yg terlalu dini memiliki sisi negatif terutama terhadap karakter femininnya?

Jawab :

Menurut kami, asalkan peran bunda masih dominan, karna usia 3 tahun peran ayah bunda harus seimbang

Sebagai penutup, sebelum kita mengajarkan dan mendidik anak2 kita untuk tumbuh sesuai fitrahnya. Alangkah indahnya jika kita sebagai ayah bunda juga bersegera mengisi tangki ilmu agar kembali ke fitrah menjadi ayah bunda sejati

Terimakasih bunprof semua telah membersamai kami dalam presentasi kami pagi ini. Semoga bermanfaat dan mohon maaf apabila ada salah kata. 
Wassalamualaikum wr wb.. 🌻🌻

Tidak ada komentar:

Posting Komentar